Attack on Titan Final Season Part 2 Dijadwalkan Tayang Perdana Januari 2022

Mikoto
Situs dan akun Twitter resmi anime Attack on Titan mengumumkan bahwa Final Season part 2 dijadwalkan akan tayang pada Januari 2022  mendatang di stasiun TV NHK. Bagian ke 2 dari Final Season Shingeki no Kyojin akan dimulai dari episode 76. Sebelum penayangan episode tersebut, sebuah episode khusus bercerita rangkuman kehidupan Levi, Mikasa, Ani dan karakter lainnya akan ditampilkan.

【放送情報】
「進撃の巨人 The Final Season」第76話「断罪」
NHK総合にて2022年1月放送開始!

新作の放送を前に、進撃を振り返る特別総集編
リヴァイ、アニ、ミカサなどの視点で語られる
オリジナルアニメ(OAD)も放送予定!

放送をお楽しみに!https://t.co/qnwSQh1AFW#shingeki pic.twitter.com/C7aOhDjJe1

— アニメ「進撃の巨人」公式アカウント (@anime_shingeki) August 22, 2021 />


Attack on titan bagian pertama dari final season mulai ditayangkan di Jepang dan beberapa layangan streaming seperti Funimation dan Crunchyroll sejak 7 Desember kemarin dengan total 16 episode, sementara bagian ke 2 akan mulai ditayangkan pada Januari 2022 mendatang.

Sinopsis 

Attack on Titan The Final Season menceritakan sisi lain dari kehidupan para prajurit Marley yang berdarah Eldia. Ketenangan hidup mereka harus terusik ketika para pasukan pengintai berhasil memasuki wilayah tersebut dan melakukan serangan balas dendam. Setelah kebenaran yang terungkap melalu catatan milik Grisha Yeager, rasa ingin bebas untuk penduduk Paradis semakin kuat hingga tabrakan antar dua pihak pun tak terhindarkan. 


Manga ini pertama kali diterbitkan dalam majalah Bessatsu Shounen Magazine milik Kodansha sejak bulan September 2009. Shingeki no Kyojin (Attack on Titan) berhasil meraih kesuksesan kritis, komersial dan juga memenangkan beberapa penghargaanm seperti Penghargaan Manga Kodansha, Penghargaan Micheluzzi, dan Penghargaan Harvey.


Tags

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top